RAPAT PENETAPAN RANCANGAN PERUBAHAN APBDESA TAHUN 2023
30 Oktober 2023 12:26:48 WITA
Senin, 30 oktober 2023 Pemerintah Desa bersama BPD dan LPM melaksanakan kegiatan Penetapan Rancangan Perubahan APBDesa Tahun 2023. Kegiatan ini membahas terkait dengan hasil evaluasi Perubahan APBDesa yang di mana sebelumnya telah dilakukan diskusi bersama Kasi Pemerintahan, Kasi Kesejahteraan dan Pendamping Kecamatan di Kantor Camat Kubutambahan pada Senin (23/10/23). Perubahan tersebut salah satunya karena adanya penambahan Anggaran sebesar Rp 10.000.000 dan dari hasil Perubahan disepakati bahwa Penambahan Anggaran tersebut harus dimasukkan dan direalisasikan ke dalam kegiatan yang telah ada yaitu dalam kegiatan Penanggulangan Bencana pada Bidang V. Dari hasil evaluasi tersebut kemudian ditetapkan Rancangan Perubahan APBDesa Tahun 2023. Selain itu, Perbekel Kubutambahan menyampaikan terkait dengan hasil pelatihan Aparatur Desa Dasar dengan Teknik Penguat Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Angkatan II, yaitu para Aparatur Desa harus tetap menjaga dan manjalin Komunikasi yang baik, Pejabat (PJ) Bupati juga menyampaikan terkait dengan Kinerja di Pemerintahan Desa dan untuk Desa Kubutambahan di harapkan wajib Amprah Meteran terutama untuk penerangan jalan dan terkait hal tersebut Perangkat Desa harus tetap melakukan koordinasi bersama dengan Dinas PMD.
Komentar atas RAPAT PENETAPAN RANCANGAN PERUBAHAN APBDESA TAHUN 2023
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Sosialisasi Kegiatan Pembangunan Rabat Beton Jalan Subak Tukad dalem Menuju Subak Babakan
- Sosialisasi Pencegahan TPPO dan TPPM
- Uleman bakti pengajum Ida Batara Sesuhunan jagi Melasti rahina Saniscara, 12 April 2025, galah 08.00
- Rapat Koordinasi Terkait Evaluasi Kinerja Bumdes Praja Sidhi Yowana dan Musyawarah Desa
- HIMBAUAN PENGURANGAN SAMPAH PLASTIK SEKALI PAKAI DI PURA DESA KUBUTAMBAHAN
- Himbauan Pelaksanaan Melasti di Desa Kubutambahan
- Kegiatan Perbekel Desa Kubutambahan pada Minggu-2 Bulan April