SOSIALISASI PEMBANGUNAN RABAT BETON GANG PISANG

Kadek Sulistya Dewi 26 Juli 2024 13:19:05 WITA

Jumat, 26 Juli 2024 Pemerintah Desa Kubutambahan bersama Pelaksana Kegiatan Anggaran dan Tim Pelaksana Kegiatan melaksanakan kegiatan sosialisasi terkait dengan rencana pembangunan fisik Rabat Beton Gang Pisang, Banjar Dinas Kubuanyar, Desa Kubutambahan. Kegiatan ini berlangsung di kediaman Bapak made Turuniawan dengan Bapak Perbekel Gede Pariadnyana, SH dan Bapak Gede Sudiarcana selaku Narasumber. Kegiatan ini dihadiri oleh Pemerintah Desa Kubutambahan, Kedua BPD, Tim Pelaksana Kegiatan dan warga masyarakat yang tinggal di sekitar wilayah Gang Pisang. Adapun pembahasan pada acara sosialisasi ini yaitu Pelaksanaan Pembangunan Fisik Rabat Beton Gang Pisang akan dilaksanakan sesuai dengan Rencana Anggaran Biaya (RAB) yang berlaku dan telah ditetapkan bersama setelah dilakukannya negosiasi harga bersama Penyedia yaitu CV. Teratai Indah, dari RAB yang telah dipaparkan, terdapat beberapa hal di dalam proses pengerjaan Rabat Beton yang tidak tercantum dalam RAB antara lain yaitu air, alat angkut material, sarana dan prasarana upacara mepiuning dan minuman untuk tukang dan pengayah pada saat proses bekerja akan tetapi setelah dikoordinasikan dan didiskusikan bersama, warga masyarakat sekitar wilayah gang pisang telah bersedia untuk melakukan swadaya terkait dengan beberapa hal yang tidak tercantum dalam RAB tersebut. Untuk teknis pengerjaannya akan memanfaatkan tenaga kerja dari warga yang tinggal di sekitar gang pisang dengan kriteria 1 orang tukang dengan 6 orang pengayah dan dalam kurun waktu pengerjaan yaitu selama 16 hari namun sebelum memulai proses pembangunan Rabat Beton akan dilaksanakan kegiatan Gotong Royong pembersihan badan jalan Gang Pisang bersama warga sekitar kemudian menentukan hari baik untuk dilakukan persembahyangan dengan banten canang sari setelah itu akan ditentukan jadwal pelaksanaan kegiatan pembangunan fisik rabat beton gang Pisang, Banjar Dinas Kubuanyar.

Komentar atas SOSIALISASI PEMBANGUNAN RABAT BETON GANG PISANG

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Kubutambahan

tampilkan dalam peta lebih besar